Katolikpedia.id
Berita Paus Fransiskus

Orang Tak Dikenal Mengirim Peluru kepada Paus Fransiskus

surat-misterius-untuk-paus-fransiskus

Katolikpedia.id – Publik tiba-tiba dihebohkan dengan berita pengiriman sebuah surat misterius kepada Paus Fransiskus. Identitas pengirim surat tidak tercantum pada kop surat.

Bukan hanya misterius, surat ini juga berisi tiga buah peluru. Peluru-peluru ini khusus dialamatkan kepada Bapa Suci. Pada bagian luar surat tertulis, “Paus, Kota Vatikan, Lapangan Santo Petrus di Roma”

Untungnya, surat misterius ini langsung dicurigai para petugas kantor pos kota Peschiera Borromeo, Italia, pada 8 Agustus 2021 malam. Mereka mulai menemukan kejanggalan saat sedang melakukan penyortiran surat masuk.

Sadar bahwa ada yang mencurigakan, manager langsung menghubungi pihak yang berwajib. Dan pada 9 Agustus 2021, surat tersebut dicegat dan tidak diteruskan kepada Paus.

Amplop itu berisi tiga buah peluru berukuran 9 milimeter. Ini biasa digunakan dalam senjata Flobert. Terdapat juga sebuah pesan yang mengarah pada operasi keuangan di Takhta Suci Vatikan.

Selain Paus Fransiskus, pengirim surat misterius ini juga mengirimkan pesan kepada beberapa orang, termasuk Kardinal Angelo Becciu.

Dilaporkan media lokal setempat, amflop tersebut datang dari Perancis. Ini terlihat jelas dari model perangko yang tertera pada surat.

Belum diketahui secara pasti motif di balik tindakan ini. Namun, saat ini surat berisi tiga peluru ini sudah diamankan polisi.

Dilansir dari churchpop.com, proses penyelidikan lanjut sedang dilakukan pihak kepolisian bekerja sama dengan unit investigasi Milan, Italia.

Kita berdoa semoga niat-niat jahat serupa tidak terulang lagi. Kita juga berdoa bagi keselamatan Bapa Suci agar ia selalu terhindar dari rencana-rencana jahat yang ditujukan kepada Paus.

Doa untuk Paus Fransiskus

“Ya Allah, pelindung semua orang beriman, pandanglah hambamu Fransiskus yang telah Engkau pilih sebagai pemimpin Gereja-Mu dan gembala bagi umat-Mu. Lindungilah dan sertailah dia dalam menggembalakan umat-Mu”

Berita Terkait:

Puji Tuhan! Pesepak Bola Ronaldo Resmi Dibaptis Jadi Katolik!

Edeltrudizh

Mengenal Karl Edmund Prier SJ yang Baru Dianugerahi Gelar Doktor HC

Steve Elu

Bolehkah Berpacaran dengan Seorang Frater? Simak Jawabannya di Sini!

Frater Kaneld Seran
error: Content is protected !!