Katolikpedia.id
Berita Paus Fransiskus

Pernyataan Paus Fransiskus untuk Piala Dunia 2022. Tanggapi Kekalahan Argentina?

Paus Fransiskus dan Piala Dunia

Katolikpedia.id – Saat memberikan renungan jelang Doa Angelus di Basilika St Petrus Vatikan, Rabu, 23 November 2022, Paus Fransiskus mengemukakan pernyataan atau pendapatnya mengenai Piala Dunia 2022.

Seperti kita ketahui, Piala Dunia 2022 sedang berlangsung di Qatar. Sebanyak 32 tim dari 32 negara ikut berpartisipasi dalam pesta olahraga sepak bola sejagat, empat tahunan tersebut.

Sebagai pemimpin umat Katolik seluruh dunia, perhatian Paus Fransiskus juga tidak luput dari perhelatan olahraga yang menyedot perhatian seluruh dunia itu.

Dalam audiensinya, Paus asal Argentina itu berharap agar pesta olahraga yang mempertemukan banyak orang dari berbagai belahan dunia itu bisa mendorong perdamaian dan persaudaraan.

BACA: 5 Patung Bunda Maria Tertinggi di NTT

“Saya ingin menyampaikan salam saya kepada para pemain, penggemar dan penonton yang datang beragai berbagai benua untuk berpartisipasi dalam ajang Piala Dunia yang sedang dimainkan di Qatar,” ujarnya di Lapangan Santo Petrus Vatikan.

“Semoga peristiwa penting ini menjadi kesempatan perjumpaan dan kerukunan antar bangsa, memupuk persaudaraan dan perdamaian di antara bangsa-bangsa”.

Sembari itu, Paus Fransiskus mengimbau semua pihak untuk berkontribusi menghakhiri perang yang sedang berlangsung di Ukraina.

Ia kembali mengingatkan bahwa di masa lalu, antara tahun 1932 hingga 1933, pernah terjadi kelaparan hebat yang secara artifisial disebabkan oleh Joseph Stalin.

Bencana kelaparan yang dikenal dengan sebutan Holodomor itu, dalam pandangan Paus Fransiskus, adalah kelaparan buatan manusia. Besok, 26 November, seluruh dunia akan mengenang peristiwa itu.

BACA JUGA: Nama Baptis Bayi Bulan November

Maka, Paus mengimbau semua pihak agar belajar dari sejarah masa lalu untuk menghindari hal-hal yang merugikan sesama manusia dan memperpanjang konflik.

Inilah pesan utama Paus Fransiskus terkait Piala Dunia 2022. Terkait tim Nasional Argentina yang menelan kekalahan saat menghadapi Arab Saudi, skor 1-2, tidak ada pernyataan resmi dari Paus Fransiskus.

Meski demikian, kita ketahui bahwa Paus Fransiskus juga menyukai sepak bola dan pastinya ia mendukung tim nasional dari negara asalnya, yakni Argentina.

Namun, yang lebih utama adalah kita semua berharap agar pesta olahraga itu mendatangkan kegembiran dan jadi hiburan untuk kita semua. Jangan sampai olahraga memecah atau bahkan memutus tali persaudaraan universal.

Berita Terkait:

Jadwal Misa Natal 2023 Gereja Katedral Jakarta dan Jakarta Pusat

Redaksi

Kapel Baru Universitas Atma Jaya Jakarta Diresmikan

Steve Elu

Imam adalah Gembala

Dr. Doddy Sasi CMF
error: Content is protected !!