Katolikpedia.id
Berita

Aksi Nyata Kita Hari Ini : Katolik dan Islam Kita Bersaudara

beda-agama-katolik-dan-islam-Aksi Nyata Kita Hari Ini - Katolik dan Islam Kita Bersaudara

Katolikpedia.id – Februari 2019 lalu, Paus Fransiskus dan Imam Besar Al Azhar Ahmad Al Thayeb menandatangani dokumen Persaudaraan Semua Manusia.

Dokumen ini sangat berharga karena berusaha mendorong setiap insan untuk menyadari bahwa semua makhluk adalah saudara.

Menanggapi dokumen tersebut, Komisi HAK dan Kerawam Keuskupan Tanjungkarang bekerjasama dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Radin Inten Bandarlampung menggelar bincang bersama di Aula Paroki Santo Andreas Rasul Marga Agung, Jumat, 22/11/2019.

Acara yang bertajuk, “Membangun Persaudaraan Sejati” ini diikuti oleh perwakilan mahasiswa dari Universitas Lampung, UIN Bandarlampung, IBI Darmajaya, Institut Teknologi Sumatera, STIE Gentiaras, PMKRI, serta OMK.

Baca Juga: Semua Agama Mengajarkan Umatnya Hidup Rukun dan Damai

katolik-dan-islam-kita-bersaudara
(Foto: Fr Andreas Anggit)

Romo Philipus Suroyo, Ketua Komisi HAK dan Kerawam Keuskupan Tanjungkarang, mengupas isi dokumen Persaudaraan Semua Manusia.

Dalam pemaparannya, Romo Roy mengajak selurus pemuda untuk mampu menjadi sumber mata air berkat bagi semua orang tanpa memandang muka.

“Kita harus mampu menjadi harapan bagi orang lain, dan menjadi berkat bagi mereka. Semoga melalui kegiatan ini, ke depannya kita mampu membuat aksi nyata, baik aksi sosial maupun perdamaian,” ujar imam Diosesan Keuskupan Tanjungkarang ini.

Romo-Philipus-Suroyo-Ketua-Komisi-HAK-dan-Kerawam-Keuskupan-Tanjungkarang
(Foto: Fr Andreas Anggit)

Dosen UIN Radin Inten Bandarlampung, Dr Sudarman, sangat mengapresiasi kegiatan ini. Ia mengatakan bahwa semua umat Islam dipanggil untuk bersaudara dengan semua makhluk.

Dalam kesempatan ini, Dr Sudarman membacakan ayat dari Al Qur’an yang menyatakan bahwa segala ciptaan adalah saudara bagi umat Islam.

Baca Juga: Ini Tanggapan Dewan Tetua Muslim Atas Kunjungan Paus Ke Irak

“Kami diminta bersaudara dengan segala makhluk. Dengan burung-burung di udara pun kami bersaudara, apalagi dengan saudara-saudara sekalian yang berbeda agama,” tutur Dr Sudarman yang disambut tepuk tangan oleh seluruh peserta.

Acara dilanjutkan dengan bernyanyi dan berjoget bersama. OMK Paroki Santo Andreas Marga Agung mengajak semua yang hadir untuk bernyanyi sambil bergoyang.

Pada penghujung acara, semua peserta diajak untuk safari gereja. Para pemuda lintas agama ini berbondong-bondong masuk ke Gereja St Andreas Rasul Marga Agung dengan tetap menjaga keheningan.

Romo Roy memperkenalkan hal-hal yang ada di dalam sebuah gereja. Mulai dari altar hingga tabernakel. Kegiatan ini tak berhenti sampai di sini.

Komisi HAK dan Kerawam Keuskupan Tanjungkarang akan terus bersinergi dengan UIN Radin Inten Bandarlampung untuk menjaga tali silaturahmi.

Harapannya, akan ada aksi nyata bersama untuk mewujudkan persatuan bagi setiap insan.

Berita Terkait:

Kepemimpinan Generatif Dalam Hidup Bakti

Dr. Doddy Sasi CMF

Mengenal Kardinal Pertama Timor Leste. Hadiah Ulang Tahun Terbaik

Steve Elu

Kado Indah dari Anak-anak untuk Paus Fransiskus yang sedang Sakit

Tiwie Pert
error: Content is protected !!