Katolikpedia.id
Doa

Doa Pagi Katolik: Yesus Bimbinglah dan Berkatilah Aku

doa-pagi-katolik

Katolikpedia.id – Mengawali hari yang baru adalah sebuah berkat yang patut kita syukuri. Kita masih diberi kesempatan satu hari lagi oleh Allah di dunia ini.

Maka sudah sepantasnya kita mengawali pagi hari kita dengan doa. Selain mengucap syukur, kita juga perlu memohon perlindungan Allah. Sehingga apapun yang kita lalui hari ini selalu dalam naungan kasih Tuhan.

Berikut ada doa spontan Katolik yang bisa kamu doakan setiap bangun pagi.

Dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin.

Aku Percaya…

Bapak Kami…

Kemuliaan…

Doa Pagi Katolik I

Ya Allah, Bapa yang mahabaik, terima kasih atas perlindungan-Mu sepanjang malam tadi.

Terimakasih ya Yesus karena kau selalu mau menjadi sahabatku. Juga atas Roh Kudus yang Kau utus untuk membimbing hidupku.

Sebelum beraktivitas, aku mohonkan bimbingan-Mu sepanjang hari. Berkatilah pula orang tuaku, pengasuh, pendidik, sanak-saudaraku, dan teman-temanku sepanjang hari.

Dan berikanlah penghiburan bagi yang bersusah hati, sakit dan menderita. Bimbinganglah aku, ya Bapa, supaya hari ini aku selalu berlaku sopan dan melaksanakan tugasku dengan baik.

Utuslah Santo-Santa pelindungku, para malaikat pelindung, dan bunda Maria sendiri, supaya mendampingi aku sepanjang hari ini. Dalam nama Bapa, dan Putera, dan Roh Kudus. Amin.”

Doa Pagi Katolik II

Selamat pagi Bapa, terima kasih atas kasih karunia-Mu yang telah Kau berikan kepadaku dari malam aku tidur hingga pagi hari ini.

Aku bersyukur untuk nafas baru yang boleh aku terima. Berkati dan lindungi aktivitasku sepanjang hari ini.

Berkati pula orangtua, sanak saudara, sahabat dan semua orang yang aku kasihi dalam menjalankan aktivitas mereka. Dan ampunilah untuk segala dosa yang telah kami perbuat.

Doa yang kurang sempurna ini aku serahkan kepada-Mu Bapa, demi Kristus, Tuhan kami. Amin

Berita Terkait:

5 Fakta tentang Mgr Fransiskus Tuaman Sinaga, Uskup Baru Keuskupan Sibolga

Steve Elu

Tiga Akibat yang Terjadi Pasca Paus Fransiskus Dioperasi

Redaksi

Panduan Lengkap Doa Rosario Bagi Jiwa-Jiwa di Api Penyucian

Steve Elu
error: Content is protected !!