Katolikpedia.id
Berita Doa

Doa Katolik untuk Memaafkan Orang yang Menyakitimu

doa-katolik-untuk-orang-yang-menyakiti-atau-membenci-kita

Katolikpedia.id – Sebagai manusia yang lemah, terkadang kita merasa sulit untuk memaafkan dan mengampuni orang yang telah menyakiti hati kita. Apalagi, rasa sakit itu masih membekas dan susah untuk dilupakan.

Tapi, bukankah kita harus melakukan hal yang sama seperti yang diajarkan Yesus? Yesus bahkan menunjukannya langsung dengan tindakan nyata.

Saat tergantung di kayu salib, Yesus berseru : “Ya Bapa, ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat” (bdk.Lukas 24 : 34).

Baca Juga: Doa Saat Kamu Dikhianati Teman Kerja dan Disingkirkan dari Tempat Kerja

Ini salah satu contoh nyata dari sikap mengampuni dan memaafkan. Yesus tidak hanya memaafkan para prajurit yang menyalibkan-Nya, tapi Dia juga memaafkan dan mengampuni kita yang berdosa ini.

Dia yang tidak berdosa, rela wafat di kayu salib, demi menebus dosa-dosa kita. Jika Yesus saja mau mengampuni dan memaafkan, mengapa kita tidak?

Memang, tidak mudah untuk memaafkan dan mengampuni orang-orang yang menimbulkan luka di hati, apalagi orang itu adalah musuh kita. Seringkali kita menyimpan dendam terhadap mereka hingga bertahun-tahun.

Tapi, bukan itu yang Yesus inginkan dari kita. Ia ingin kita mengutamakan tindakan kasih. Kita perlu meneladani sikap Yesus yang mencintai semua orang. Jika sulit untuk dilakukan, maka salah satu caranya adalah berdoa.

Berikut ini adalah doa singkat untuk Kanak Yesus, yang bisa didoakan, agar bisa menggerakan hati kita untuk mengampuni dan memaafkan musuh kita.

Kanak Yesus yang terkasih, aku tidak akan menanggung kemarahan atau kebencian di hatiku. Aku memaafkan semua yang telah menyakitiku, atau yang telah berusaha untuk menyakiti hatiku.

Berilah aku rahmat, untuk selalu mengampuni, selalu berdoa bagi mereka yang telah melukaiku persaanku.

Bunda Maria yang terkasih, aku tahu, di dalam hatimu, tak ada kemarahan. Engkau selalu mendoakan musuh-musuhmu dan memaafkan mereka yang menyalibkan Putramu yang terkasih.

Doakan agar aku memiliki hati yang pemaaf.  Ya santo Yosep, doakanlah aku. Amin.

Baca Juga : Panduan Novena Kepada Santo Yudas Tadeus untuk Menghadapi Masalah Besar

Sumber : aleteia.org

Ikuti berita Katolik lainnya di channel youtube kami, Katolik Pedia. Silakan tonton salah satu video kami di bawah ini!

Berita Terkait:

Kado Indah dari Anak-anak untuk Paus Fransiskus yang sedang Sakit

Tiwie Pert

Mengenal Vinsen Polli, Bruder SVD yang Mengikrarkan Kaul Kekal Tahun Ini

Edeltrudizh

Paroki dan Komunitas-komunitas Lainnya dalam Reksa Pastoral Paroki

Dr. Doddy Sasi CMF
error: Content is protected !!